mengenal saka dirgantara
ENGERTIAN SAKA DIRGANTARA
Satuan Karya Pramuka ( SAKA ) adalah wadah pendidikan guna menyalurkan minat, mengembangkan bakat dan meningkatkan pengetahuan, kemampuan, keterampilan dan pengalaman Pramuka dalam bidang kejuruan serta memotivasi mereka untuk melaksanakan kegiatan nyata dan produktif sehingga dapat memberi bekal bagi kehidupannya, serta bekal pengabdiannya kepada masyarakat , bangsa dan negara, sesuai dengan aspirasi pemuda indonesia dan tuntutan perkembangan pembangunan dalam rangka peningkatan ketahanan nasional.
Saka Dirgantara
Saka Dirgantara adalah wadah kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktis di bidang kedirgantaraan guna menumbuhkan kesadaran untuk membaktikan dirinya dalam pembangunan nasional. Satuan Karya ini membidangi bidang kedirgantaraan, umumnya saka ini hanya berada di wilayah yang memiliki potensi kedirgantaraan, dengan kata lain memiliki landasan udara.
LAMBANG SAKA DIRGANTARA
A. Lambang SAKA DIRGANTARA berbentuk segi lima beraturan dengan panjang sisi-sisinya 5 cm.
B. Isi lambang SAKA DIRGANTARA terdiri ataas
- Gambar pesawat jet dan roket.
- Gambar tunas kelapa.
- Tulisan SAKA DIRGANTARA.
C. Warna
- Warna dasar lambang saka DIRGANTARA adalah warna jingga.
- Gambar pesawat adalah putih, kuning, dan abu abu diatas dasar hitam.
- Gambar tunas kelapa adalah Hitam diatas dasar kuning.
- Tulisan SAKA DIRGANTARA adalah hitam.
D. Kiasan
- Bentuk segi lima berati falsafah Pancasila.
- Warna jingga berarti kemauan mewujudkan cipta dan karsa.
- Warna putih berarti penerapan teknologi maju.
- Warna hitam berarti wawasan antariksa.
- Lambang tunas kelapa Berarti keberadaan setiap anggota Gerakan Pamuka dalam ikut serta melaksanakan pembangunan Kedirgantaraan.
- Tulisan SAKA DIRGANTARA berarti satuan karya yang mengabdi dalam menegagkan kesatuan dan persatuan di bidang Kedirgantaraan.
E. Pemakaian
Krida-krida dalam Saka Dirgantara, sebagai berikut.
- Krida Olahraga Dirgantara
- Krida Pengetahuan Dirgantara
- Krida Jasa Kedirgantaraan
A. Krida Olah Raga Dirgantara
- Terbang Bermotor
- Terbang Layang
- Aeromodelling
- Terjun Payung
- Layang Gantung
B. Krida Pengetahuan Dirgantara
- Aerodinamika
- Pengaturan Lalu Lintas Udara (PLLU)
- Meteorologi
- Fasilitas Penerbangan
- Navigasi Udara
C. Krida Jasa Dirgantara
- Teknik Mesin Pesawat
- Komunikasi
- Aerial Search And rescue
- Struktur Pesawat
Semoga bermanfaat
0 Response to "mengenal saka dirgantara "
Post a Comment